Berbelanja di IKEA menjadi salah satu kegiatan favorit keluarga kami. Senang sekali rasanya ketika tahu IKEA Indonesia membuka cabang pertamanya di Alam Sutera, yang jaraknya cukup dekat dengan rumah kami. Saya dan suami, sebelum menikah pernah sama-sama menempuh pendidikan di Eropa, maka kami berdua sudah sangat familiar sekali dengan perabotan dari IKEA, dengan harga mahasiswa yang terjangkau, kita bisa mendapatkan barang-barang yang berkualitas.
Dalam beberapa bulan ke depan, kami akhirnya merencanakan untuk pindah ke rumah kami sendiri. Tentu saja, berbelanja di IKEA sudah menjadi hal pertama yang akan kami lakukan di tahap persiapan kepindahan pertama kami. Selain kami percaya dengan kualitasnya, ada lima Hal yang Membuat Belanja di IKEA begitu Menyenangkan, yaitu:
- Penataan perabotan IKEA untuk berbagai kebutuhan - Hal nomor satu yang menurut saya paling menarik dari IKEA adalah display/penataan perabotan yang sesuai dengan kebutuhan pembeli. Karena tidak semua hunian memiliki jumlah penghuni, ukuran hingga selera interior yang sama. IKEA memberikan banyak pilihan untuk rumah bertema tropis, minimalis, klasik maupun eklektik. Hal tersebut memudahkan pembeli untuk menyortir kebutuhannya.
- Tidak perlu merasa segan karena diikuti oleh staff toko - Berada di IKEA, kita tidak merasa terganggu dan seperti ada di rumah kita sendiri. Mulai dari memasuki area display, area pengambilan barang hingga kasir, kita jarang sekali menemui staff yang berseliweran menawarkan produk yang tidak kita butuhkan. Mereka hanya akan membantu jika kita memang membutuhkannya. Hal tersebut dapat dikondisikan karena spesifikasi tiap produk IKEA sudah sangat jelas dan detail.
- Tidak hanya fungsional tapi produknya juga stylish - Produk dari IKEA dapat dikatakan memiliki desain stylish yang tahan lama. Sebagian besar aksesoris interior sengaja dibuat dalam skema monokrom sehingga dapat disesuaikan dengan segala tema. Hal tersebut tentu saja menghemat pengeluaran pembeli untuk jangka waktu yang cukup lama.
- Dilengkapi restaurant dengan menu Swedia - Setelah lelah memilih perabotan, kita tidak perlu repot mencari makanan di luar area IKEA. Kita dapat menyantap makan pagi hingga makan malam di restaurant yang disediakan untuk pengunjung. Dengan berbagai pilihan menu swedia yang sudah disesuaikan dengan lidah indonesia, sudah pasti membuat perut kita senang.
- Lahan parkir mudah, luas dan gratis - Hal yang kadang membuat pembeli kesal adalah membayar biaya parkir yang mahal setelah lama berbelanja. Tapi tidak perlu mengkhawatirkan hal tersebut jika berbelanja di IKEA, selama apapun, biaya parkir tetap gratis dan aman!
Jadi untuk mommies yang belum pernah berbelanja ke IKEA, Ayo ke IKEA! Jangan lupa yaa ikuti juga Blog Competition yang diadakan oleh The Urban Mama :) Click their website link for more info
"Tidak perlu merasa segan karena diikuti oleh staff toko "
BalasHapusini kesukaan aku juga.. jadi ngga risih :)
hihihi TOSS!
Hapus